Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dan Permanen

Cara memutihkan wajah secara alami dan permanen ternyata dapat kalian lakukan tanpa harus keluar biaya yang mahal lho Guys. Dengan memanfaatkan aneka bahan di sekitar saja, maka kamu sudah bisa mendapatkan manfaat dari perawatan sederhana ini! Apakah kalian tahu apa bahan alami tersebut?

Ingin selalu tampak cantik di hadapan publik tentu impian yang tak lepas dari keinginan setiap wanita. Berbagai upaya yang menghabiskan banyak waktu dan uang pun mereka lakukan untuk mendapatkan hasil terbaik dari perawatan-nya.

Mungkin sebagian mereka yang menggunakan produk kecantikan berhasil membuat kulitnya tampak lebih putih. Namun sayangnya, hasil yang ia peroleh tidak permanen. Dengan kata lain, ketika ia menghentikan pola perawatan tersebut, maka kulit akan kembali kusam dan tak lagi bercahaya.

Biasanya hal ini terjadi kepada sejumlah remaja yang menggunakan produk kecantikan tertentu. Memang sih, hasilnya akan cepat terlihat. Tapi bicara masalah permanen atau tidak, maka 80% kulit akan kembali memudar ketika perawatan sebelumnya dihentikan.

Jika hal itu tak segera mendapat penanganan lebih lanjut, terkadang kulit akan menjadi lebih kusam dari sebelumnya. Oleh karena itu, hari aku akan mengajak anda untuk mengenal aneka bahan alami yang bisa kalian gunakan untuk memutihkan wajah secara alami dan permanen.

Dengan begitu, kalian tak perlu mengeluarkan biaya banyak untuk mendapatkan kulit yang cerah dan bahkan menggunakan pola perawatan jenis ini secara berkelanjutan. Lalu apa sajakah bahan alami tersebut? Berikut daftar bahan yang dapat kalian coba!

Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dan Permanen

Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dan Permanen

Setidaknya terdapat tiga bahan alami yang dapat kalian gunakan untuk membuat kulit tampak cerah dan putih secara permanen, yaitu:

1. Alpukat

Kalian pasti sudah mengenal buah yang biasa digunakan untuk membuat juice kan, Alpukat namanya. Kandungan beragam vitamin termasuk; A, E, C, K, B6, B1 dan aneka asam; Folat dan Pantotenat pada buah satu ini diyakini banyak orang sanggup menjadikan wajah mu menjadi cantik secara alami.

Sementara itu, sifat dari buah ini ialah Anti-oksidan yang mana sanggup membuat kulit wajah tetap awet muda dan bahkan mengurangi terjadinya kerusakan pada sel kulit.

Beberapa orang mengklaim bahwa Alpukat juga mengandung kadar lemak sehat. Dengan adanya lemak sehat ini, maka kulit akan selalu elastis. Bahkan jika penggunaan buah ini terus kalian terapkan, peradangan kulit pun akan semakin berkurang.

Penggunaan buah ini sangat sederhana, kalian tak perlu mengolahnya menjadi masker. Cukup dengan mengkonsumsi alpukat setiap hari, maka kamu bisa mendapatkan kulit cerah secara alami dan permanen.

Jadi, selain sebagai juice, alpukat juga memegang peran penting terhadap perawatan ya. Bahkan sejumlah perusahaan kosmetik juga memanfaatkan campuran alpukat sebagai produk pemutih kulit wajah.

2. Mentimun

Kadar air yang begitu tinggi pada buah Timun ternyata berguna pula sebagai penghantar kesejukan pada kulit Anda. Selain itu, sifatnya yang selalu antioksidan juga sanggup mempertahankan sel-sel pada tubuh agar tak rusak.

Buah ini kaya akan vitamin juga lho, yaitu Vitamim C dan K dan juga mengandung serat. Nah dengan ketiga kandungan ini, timun juga memegang peran untuk mencerahkan kulit. Di satu sisi, adanya kandungan tersebut juga menjadikan kerutan pada kulit menjadi berkurang.

Perawatan sebagai upaya Cara memutihkan wajah secara alami dan permanen dengan timun ini sangat sederhana. Kamu hanya perlu menjadikannya sebagai masker wajah dan mengkonsumsi-nya saja. Agar hasilnya cepat terlihat, lakukan pola perawatan ini dengan rutin ya!

3. Bengkuang

Sudah bukan bagian momok yang asing lagi jika bengkuang masuk dalam daftar buah untuk menyempurnakan kecantikan. Khasiat dari buah satu ini sudah teruji dari dulu yang mana banyak produk pemutih yang dibuat dengan buah ini, Handbody Citra misalnya.

Kandungan Vitamin B dan C pada bengkuang ini di klaim sanggup meningkatkan proses regenerasi kulit dalam waktu singkat. Akibatnya, masalah kulit kusam pun akan segera lenyap dari tubuh-mu. Agar kulit kusam hilang secara maksimal, coba baca Tips Cara Agar Wajah Tidak Kusam Selama Beraktivitas yang sudah aku bahas sebelumnya.

Tak hanya produk Citra saja lho, beberapa produsen skincare dan body care juga kerap memanfaatkan buah ini sebagai upaya untuk membuat produk tersebut berkhasiat untuk memutihkan kulit.

Penggunaan bengkuang untuk memutihkan kulit secara alami dan membuatnya tampak cerah kini sudah tak diragukan lagi. Jadi tidak ada salahnya mencobanya dengan memanfaatkannya sebagai masker wajah.